Dipublish oleh Admin | 22 April 2025, 12.36 WIB | Dilihat 270 Kali
Towa News, Jakarta - Kementerian Pendayagunaan Aparatur Negara dan Reformasi Birokrasi (PANRB) menjelaskan alasan penundaan pemindahan Aparatur Sipil Negara (ASN) ke Ibu Kota Nusantara (IKN). Rencana awal yang menargetkan perpindahan ASN pada Oktober 2024 harus ditunda.
Menteri PANRB, Rini Widyasanti, menyampaikan bahwa penundaan ini disebabkan oleh adanya pergantian pemerintahan. Perubahan tersebut mengharuskan dilakukan penyesuaian terhadap jumlah kementerian dan lembaga yang berimbas pada revisi kebutuhan gedung perkantoran serta unit hunian bagi para ASN.
"Oleh karena itu, rencana pemindahan ASN ke IKN tentunya belum dapat dilaksanakan adapun jadwal finalnya nanti akan kami belum mendapatkan arahan dari Bapak Presiden mengingat juga Pepres mengenai pemindahan sampai hari ini juga belum ditandatangani oleh Bapak Presiden," kata Rini di DPR RI, Jakarta, Selasa (21/4/2025).
Rini menyampaikan bahwa pemerintah berencana melakukan seleksi ulang terhadap ASN yang akan dipindahkan ke IKN pada tahun 2026. Langkah ini diambil dengan memperhatikan strategi pembangunan IKN yang terbaru. Menurutnya, penapisan ini penting agar proses pemindahan ASN berjalan sesuai arah, tetap relevan, dan mendukung prioritas nasional.
"Untuk itu, karena kami sudah menyampaikan surat ke K/L, kami sudah menyampaikan surat penundaan kepada seluruh Kementerian, Lembaga, dan Pegawai ASN yang akan mengenai penundaan pemindahan ini melalui surat Menpan yang kami tandatangani pada tanggal 24 Januari 2025," katanya.
Rini menjelaskan bahwa isi pokok surat tersebut menekankan bahwa rencana pemindahan kementerian, lembaga, dan pegawai ASN yang semula dijadwalkan pada 2024 belum bisa direalisasikan. Hal ini disebabkan oleh adanya proses penataan struktur organisasi di sejumlah kementerian dan lembaga dalam Kabinet Merah Putih, yang saat ini masih berada dalam tahap konsolidasi internal di masing-masing instansi.
Untuk informasi lebih lanjut, kunjungi Towa.co.id.
Kemendagri Terima 341 Usulan Pemekaran Daerah, Termasuk Solo...
Towa News | 25 April 2025, 14.50 WIB
Wiranto: Presiden Dengarkan Aspirasi Purnawirawan TNI, Tapi Tak...
Towa News | 24 April 2025, 19.31 WIB
MBG Dorong Ekonomi Desa, Prabowo Ungkap Perputaran Uang...
Towa News | 24 April 2025, 09.18 WIB
MA Rombak Besar-besaran Hakim dan Ketua PN: 199...
Towa News | 23 April 2025, 18.09 WIB
Kunjungi Sumsel, Presiden Prabowo Bakal Luncurkan Program Gerakan...
Towa News | 23 April 2025, 09.36 WIB
Mendikdasmen: Prabowo Bakal Luncurkan 4 Program Pendidikan di...
Towa News | 23 April 2025, 09.17 WIB
Terungkap! BPOM dan BPJPH Temukan Produk Makanan Bersertifikat...
Towa News | 22 April 2025, 09.13 WIB
Kemenag Cetak Rekor MURI, Gelar Manasik Haji Nasional...
Towa News | 20 April 2025, 14.24 WIB
Mensos: 280 Kabupaten/Kota Usulkan Sekolah Rakyat, Mensos Dorong...
Towa News | 20 April 2025, 13.57 WIB
Kawendra Soroti Dugaan Pelanggaran HAM di Oriental Circus:...
Towa News | 19 April 2025, 10.24 WIB