Dipublish oleh Admin | 15 Desember 2024, 10.57 WIB | Dilihat 123 Kali
Towa.co.id Jakarta - Pramono Anung dan Rano Karno segera dilantik sebagai Gubernur dan Wakil Gubernur DKI Jakarta periode 2024-2029. Dalam pernyataannya, Pramono berkomitmen untuk melanjutkan dan mengakomodasi program-program unggulan yang telah dicanangkan oleh pasangan calon (paslon) Ridwan Kamil-Suswono dan Dharma Pongrekun-Kun Wardana.
Pada Sabtu (14/12), KPU DKI Jakarta menetapkan hasil rekapitulasi Pilkada DKI Jakarta 2024 melalui rapat pleno di Hotel Sari Pasific, Jakarta Pusat. Dari total 4.724.393 pemilih, sebanyak 4.360.629 suara dinyatakan sah, sementara 363.764 suara tidak sah.
Dengan perolehan suara lebih dari 50%, Pramono Anung dan Rano Karno resmi dinyatakan sebagai pemenang Pilkada DKI Jakarta 2024.
Pramono secara khusus menyampaikan apresiasi kepada paslon Ridwan Kamil-Suswono dan Dharma Pongrekun-Kun Wardana atas kontribusi mereka dalam menciptakan suasana Pilkada yang damai dan kondusif.
"Saya mengucapkan terima kasih kepada paslon nomor 01 dan 02 yang telah berkontribusi menciptakan Pilkada DKI Jakarta yang damai, sejuk, dan jauh dari konflik," ujar Pramono usai bertemu Rais Syuriyah PWNU DKI Jakarta, KH Muhyidin Ishaq, di Gandaria, Jakarta Selatan, Sabtu (14/12).
Komitmen Lanjutkan Program Unggulan
Pramono menegaskan bahwa program-program unggulan yang digagas oleh Ridwan Kamil dan Dharma Pongrekun akan menjadi bagian dari prioritas pemerintahannya.
"Beberapa program yang diusung paslon nomor 01 dan 02 akan kami tindaklanjuti, karena pada prinsipnya tidak jauh berbeda dengan visi kami untuk Jakarta," kata Pramono.
Ke depan, Pramono dan Rano berkomitmen untuk membangun Jakarta yang lebih baik dengan mengedepankan kerja sama lintas pihak demi kepentingan warga ibu kota.
Sumber : detik.com
Untuk informasi lebih lanjut, kunjungi Towa.co.id.
Tetap Setia, Partai Amanat Nasional Nyatakan Dukungan untuk...
Towa News | 21 April 2025, 08.30 WIB
Zulkiflki Hasan Tanggapi Isu Indonesia Gelap: Hari Ini,...
Towa News | 21 April 2025, 07.48 WIB
Yogi Ramon Setiawan atau ‘Bukan Pak Dewan’ Angkat...
Towa News | 10 April 2025, 13.55 WIB
Indonesia dan Vietnam Sepakati Peningkatan Kerja Sama Pertahanan...
Towa News | 10 Maret 2025, 23.24 WIB
Prabowo Subianto Kembali Pimpin Gerindra, Berikut 5 Keputusan...
Towa News | 14 Februari 2025, 09.20 WIB
Kawendra Lukistian Pimpin HUT ke-17 Gerindra di DPR...
Towa News | 21 Januari 2025, 17.19 WIB
Drama Politik Korea Selatan Berlanjut, Presiden Sementara Kini...
Towa News | 28 Desember 2024, 01.34 WIB
PDIP Tegaskan Kenaikan PPN 12 Persen Amanat UU...
Towa News | 25 Desember 2024, 08.10 WIB
PDIP Resmi Pecat Jokowi, Gibran, dan Bobby: Ini...
Towa News | 17 Desember 2024, 06.42 WIB
Ridwan Kamil-Suswono Akui Kekalahan, Ucapkan Selamat pada Pramono...
Towa News | 13 Desember 2024, 06.39 WIB